Kapolres Barru Tinjau Langsung Pelaksanaan Vaksinasi di Pasar Pekkae

    Kapolres Barru Tinjau Langsung Pelaksanaan Vaksinasi di Pasar Pekkae

    BARRU - Kepolisian Resor Barru terus menggalakkan kegiatan vaksinasi guna mencapai percepatan vaksinasi Covid-19 khususnya di wilayah Kabupaten Barru.

    Setelah kemarin dilaksanakan di Pasar Mattirowalie Kec. Barru, kali ini Tim Mobile Vaksinator bersama Dinas Kesehatan Kab. Barru bergerak ke Pasar Pekkae Kec. Tanete Rilau, Jumat (17/12/20211).

    Adapun sasaran vaksinasi yakni para pedagang, pengunjung pasar dan Masyarakat sekitar.

    Kapolres Barru Akbp Liliek Tribhawono Iryanto S.I.K., M.M terjun langsung kelapangan untuk mengecek pelaksanaan kegiatan tersebut.

    Kapolres bahkan masuk ke dalam Pasar untuk mengecek para pedagang yang belum melaksanakan vaksinasi dan memberikan himbauan langsung kepada para pedagang tentang pentingnya melakukan vaksin ini.

    "Kami dari Polres Barru akan terus bergerak untuk memberikan himbauan agar masyarakat sadar akan pentingnya vaksinasi ini untuk kesehatan kita bersama, bagi yang belum divaksin, dapat langsung melakukannya di gerai-gerai yang telah kami sediakan". Ungkap Bapak Kapolres.

    Herman Arafah, seorang pedagang di Pasar Pekkae setelah diberikan himbauan oleh Kapolres Barru akhirnya menyadari akan pentingnya vaksinasi Covid-19 ini dan akan langsung pergi ke gerai yang telah disediakan oleh Polres Barru.

    "Saya awalnya takut untuk divaksin, apalagi banyaknya Hoax yang beredar selama ini, tapi setelah diberikan penjelasan oleh Bapak Kapolres, saya akhirnya memahami akan pentingnya vaksin Covid-19 ini". terang Herman.

    (Red Humas Polres Barru) 

    Asridal

    Asridal

    Artikel Sebelumnya

    Yassiberrui, Begini Cara Kapolres Barru...

    Artikel Berikutnya

    Forkopimca Tanete Rilau Tinjau Vaksinasi...

    Berita terkait