
LUWU UTARA - Rombongan Kafilah Kabupaten Barru yang akan berlomba pada Seleksi Tilawatil Qur'an dan Hadits (STQH) Ke-XXIII dengan penuh sukacita menyambut kedatangan Bupati Barru A. Ina Kartika Sari di Posko Induk Kafilah Barru di Masamba (13/4/2025).
Ikut menyambut, Bupati Barru, Pj. Sekda Barru Abubakar, S. Sos. M. Si. Plt. Asisten Pemerintahan Setda Barru, Dr. A. Batara M. Si. Kabag Kesra Setda Barru Dr. H. Irham Jalil, M. Ag. Kakan Kemenag Barru, Dr. H. Jamaruddin. M. Ag.
Baca juga:
Tony Rosyid: Warga Jakarta Berlimpah Subsidi
|
Dihadapan kafilah dan oficial, Andi Ina memberi support untuk terus berlatih menjelang pelaksanaan lomba sehingga bisa meraih hasil maksimal dan membanggakan daerah.
"Teruslah berlatih dan semoga nantinya saat mengikuti lomba, bisa meraih hasil maksimal. Saya ini jauh - jauh datang untuk memberi support secara langsung", sebut A. Ina.
Terpisah, official Kafilah Barru, H. Syahriadi, SHI. MA mengakui kehadiran kehadiran Ibu Bupati memberikan support kepada kafilah Barru memberi energi baru
bagi kafilah Barru.
"Insya Allah kami akan berupaya untuk memberikan yang terbaik", tekad Syahriadi.
Berdasarkan data, kafilah STQH Kab. Barru berjumlah 22 orang, akan mengikuti 5 Cabang Lomba, masing-masing, Cabang Tilawah terdiri dari golongan anak-anak dan dewasa putra putri.
Cabang Hifdzil ada lima golongan tahfidz 1 juzz, 5 juz, 10 juzz 20 Juz dan 30 juz masing-masing putra putri. Cabang Tafsir bahasa Arab putra putri dan cabang Hadist terdiri dari dua golongan. 100 hadist dengan sanad dan 500 hadist tanpa sanad, putra putri.
Cabang Karya Tulis Ilmiyah Hadits juga diikuti dua orang putra-putri. Mereka akan didampingi Official/Pelatih berjumlah 19 orang.
(hikpb/mhh)